Saramonic K9 Dirilis di Indonesia, Ini Keunggulannya

Posted on

Saramonic, lewat Denka Pratama Indonesia, merilis mikrofon nirkabel terbarunya di Indonesia, yaitu K9 yang merupakan sistem mikrofon nirkabel digital UHF.

K9 dirancang untuk pengguna di kalangan profesional seperti film maker, sound engineer, jurnalis, sampai konten kreator, yang membutuhkan mikrofon berkualitas.

“Melalui Saramonic K9, kami ingin memberikan solusi audio profesional yang menggabungkan kualitas studio dengan kemudahan penggunaan di lapangan. Kehadiran teknologi 32-bit float dan sinkronisasi timecode dalam satu sistem menjadikan perangkat ini pilihan ideal bagi pekerja kreatif di Indonesia,” kata Mikhail Teguh Pribadi, Marketing Communication Manager PT Denka Pratama Indonesia, dalam keterangan yang diterima infoINET.

Mengusung teknologi perekaman 32-bit float onboard, kompatibilitas spektrum UHF global, dan sinkronisasi timecode presisi tinggi, Saramonic K9 menetapkan standar baru dalam industri audio nirkabel profesional.

Saramonic K9 tersedia dengan harga Rp 17.999.000 dan masa garansi 2 tahun. Bisa dibeli di dealer-dealer resmi PT. Denka Pratama Indonesia atau official store di marketplace.

Berikut Fitur-Fitur Unggulan Saramonic K9:

Harga dan Ketersediaan Saramonic K9